Skip to main content

Mall Ska Taja Panggung Anak Negeri

MEMAKNAI Hari Pahlawan Nasional yang jatuh pada tanggal 10 nopember 2008, Mall Ska bermaksud menyelenggarakan iven yang bertajuk Panggung Anak Negeri Sabtu-Ahad, 15-16 November 2008 di Atrium kampar. Sebagaimana konsep mal yang mengutamakan keluarga maka acara yang digelar pun ditujukan untuk keluarga dengan fokus kepada anak-anak sembari memberikan semangat nilai juang kepahlawanan dan juga sekaligus memberikan wadah kreatifitas untuk anak-anak.

Disampaikan Public Relation Mall Ska Eli Yuniza, adapun program acara yang akan dilaksanakan adalah parade pejuang cilik, kontes pejuang cilik, sustagen walk on water dan penampilan kreatifitas anak. Untuk mengikuti program Parade Pejuang Cilik, anak-anak harus membentuk sebuah kelompok dengan jumlah anggota 8-10 orang per kelompok baik perwakilan sekolah maupun pribadi.


‘’Setiap peserta akan diwajibkan memakai kostum layaknya seorang pejuang, baik pada zaman merebut kemerdekaan, seperti Soekarno, Pangeran Diponegoro, Tentara Nasional dll maupun kostum-kostum job profesi yang lagi berkembang saat ini, seperti dokter, suster, pengusaha, wartawan, fotografer dan lainnya,’’ ujarnya. Kemudian anak-anak akan mengelilingi mal dengan menggunakan kostum yang telah dikenakannya dan akan menyinggahi beberapa outlet-outlet yang akan memberikan games-games seru. Setiap kelompok akan diberi penilaian pada setiap outlet begitu juga kostum yang dikenakannya.

‘’Kelompok yang berhasil mengumpulkan poin tertinggi berhak menjadi pemenang pada program ini. Acara ini akan dilaksanakan pada 16 November 2008 dengan registrasi gratis,’’ sebutnya.

Kontes pejuang cilik akan memperlombakan anak-anak dari kategori TK-SD dengan kreatifitas dan bakat yang dimiliki, dipadu dengan balutan kostum layaknya seorang pejuang kemerdekaan atau profesi yang lagi berkembang saat ini. ‘’Peserta yang mempunyai kreatifitas dan bakat yang dapat ditampilkan di atas panggung berkesempatan mengikuti perlombaan ini, kreatifitasnya dapat berupa fashion show, menyanyi, pidato, membaca puisi, mendongeng dan kreatifitas lain. untuk mengikuti perlombaan ini tidak dikenakan biaya pendaftaran dan acara akan dilaksanakan pada 16 November 2008,’’ lanjutnya.

Sedangkan Sustagen WOW (walk on water) adalah sebuah games untuk anak-anak dengan konsep bisa berjalan di atas air di dalam sebuah bola berukuran sekitar diameter 2 meter. Acara ini akan dilaksanakan pada 15-16 November 2008.(nto/sar)

Comments

Paling Banyak Dibaca