Skip to main content

Perpisahan di SMK Taruna Satria


Selasa (13/05) lalu, SMK Taruna Satria Pekanbaru mengadakan acara pelepasan siswa kelas 3. Acara yang diadakan di lapangan ini disertai dengan tawa canda yang berbaur dengan duka, karena akan berpisah.
Setelah melewati serangkaian acara formal yang dibuka dengan pembacaan Alquran. Lalu dilanjutkan dengan serangkaian kata sambutan, mulai dari Tohir selaku kepala sekolah, dan Ruslianto selaku Ketua OSIS. Ada juga dari perwakilan guru oleh Mr Rafli Spd, perwakilan wali murid oleh Mince, serta utusan kelas 3 oleh Alfika dan dilanjutkan dengan acara pelepasan siswa kelas 3.
Selain itu, tarian, nyanyian, pembacaan puisi serta penampilan drama juga menjadi bagian dalam acara itu. Dan acara pembuka inipun diakhiri dengan pembacaan doa oleh Drs Syamsuri.
Acara yang dimulai dari jam 08.00 WIB ini pun kemudian dilanjutkan dengan serangkaian acara hiburan, para siswa tampak begitu menikmati acara ini. Sebab sejumlah band menunjukkan kemampuan mereka dalam bermain musik dan tampil di panggung. Acara yang telah dipersiapkan sejak sebulan lalu itu diyakini, bakal dapat memberi kenangan serta kesan tersendiri bagi yang hadir, sekaligus dapat mempererat tali silaturahmi.(Ririn Budiarti, SMAN 4 Pekanbaru)

Comments

Paling Banyak Dibaca